SELAMAT DATANG... di Blog DPRa PKS Kalianyar semoga semua tulisan yang ada diblog ini bermanfaat

Senin, 02 Januari 2012

Sambutan dari Ketua DPRa PKS Kalianyar 2008

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh 


Puji dan Syukur kita panjatkan ke hadirat ALLAH SWT atas segala limpahan nikmat yang tiada tara, wabil khusus atas karunia-Nya saat ini kita masih berada dalam barisan dakwah. Sebuah barisan yang dianggap oleh Allah SWT sebagai barisan yang terbaik. 

Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang ma’ruf, dan mencegah dari yang mungkar, dan beriman kepada Allah.” [Ali Imran / 3 : 110] 

Shalawat teriring salam semoga tercurah atas manusia agung sepanjang zaman, suri tauladan setiap insan, Rasulullah Muhammad SAW. Shalawat serta salam juga semoga tercurah untuk keluarganya, para sahabatnya dan umatnya yang selalu istiqomah hingga akhir zaman. 

Dalam kurun waktu 20 tahun terakhir, dakwah mengalami perkembangan yang cukup signifikan, baik dari materi, media sampai ke mad'u atau obyek dakwah. Berbicara mengenai media dakwah, di zaman globalisasi seperti sekarang ini, perkembangan media dakwah mengalami kemajuan yang sangat signifikan, terutama dengan hadirnya Teknologi Infomasi berupa Internet. 

Namun sayangnya, masih sedikit umat Islam khususnya para da'i yang menguasai media internet. Sehingga jika kita membandingkan antara konten yang merusak dengan konten yang mengajak kepada kebaikan di media internet maka justru lebih banyak konten yang merusak. Itulah salah salah satu alasan media DPRa PKS Kalianyar ini hadir. 

Selain itu, kehadiran media DPRa PKS Kalianyar diharapkan dapat menjadi angin segar dan ikut mengambil peran dakwah melalui media internet. Dan media ini juga dibuat untuk menjaga silaturrahim khususnya untuk kader-kader DPRa PKS Kalianyar (baik yang masih berdomisili di Kalianyar maupun tidak) dan umumnya untuk kader-kader PKS seluruh dunia. 

Untuk itu kami sangat mengharapkan doa dan masukan agar media ini dapat eksis, berkembang dan terus memberikan manfaat bagi dakwah. 

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

A. Muslim